Jumat, 08 Agustus 2008

HARGA KACANG KEDELAI TURUN



PEKANBARU - Lancarnya pasokan kacang kedelai dari luar negeri, ditambah lagi subsidi pemerintah terhadap kacang kedelai ini, membuat harga kacang kedelai di pasaran Pekanbaru mengalami penurunan. Dari harga jual yang bertahan Rp8.500-Rp9.000 perkilo kini menjadi Rp7000 perkilo.
"Kita berharap bisa turun lagi, ke harga yang bisa tercangkau," kata Yanto di Pasar Cik Puan, Selasa (15/4).
Turunnya harga kacang kedelai, secara tak langsung bisa membantu pengkerajin tahu dan tempe."Kita juga berharap begitulah," terangnya.
Sementara untuk kacang hijau tidak ada peningkatan harga jual. Harga jual sekarang masih berkisar Rp7500 menjadi Rp8000 perkilo. Kacang tanah harga jualnya masih stabil dar
i Rp11.500 sampai Rp12.500 perkilo. (malik)